Tampilkan postingan dengan label Kakek Moyang Bani Israel. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Kakek Moyang Bani Israel. Tampilkan semua postingan

Sabtu, 23 Desember 2023

Kisah Lengkap Cerita Nabi Ishaq AS

 

Nabi Ishaq AS

    Nabi Ishaq AS adalah putera Nabi Ibrahim AS dan istrinya yang bernama Siti Sarah. Nama Ishaq memiliki arti tertawa/tersenyum, nama tersebut diambil ketika ibunya Siti Sarah tersenyum dan gembira ketika mendapatkan kabar dari malaikat bahwa ia akan memiliki anak dan keturunan. Sebelum kelahiran Ishaq Nabi Ibrahim dan Siti Sarah lama tidak memiliki anak dan usia yang dimiliki oleh Siti Sarah yang dapat dikatakan sudah tua itu mendapatkan kabar gembira dari para malaikat yang menjadi tamu Nabi Ibrahim AS, dikabarkan bahwa Siti Sarah akan segera memiliki anak dan keturunan (Ishak) dan setelah Ishak akan lahir (Yakub). Hal tersebut diterangkan didalam Al-Qur'an surah Hud ayat 69-74. Kabar tentang kelahiran Ishaq disampaikan oleh para malaikat-malaikat utusan Allah SWT yang diceritakan dalam Al-Qur'an Surah Hud 

    Beranjak dewasa Nabi Ishaq AS menjadi pemimpin untuk para kaumnya yaitu kaum Kan'an. Nabi Ishaq AS berdakwah dengan caranya yang lemah lembut, serta beliau pandai memikat hati orang, ramah dan tamah, sehingga ajaran agama Islam yang disampaikan dapat dirasakan manfaatnya. Setelah menjadi dewasa Nabi Ishaq AS menikah dengan Rafdah yang melahirkan dua anak kembar. Anak pertama dari Nabi Ishaq AS bernama Ish yang memiliki arti awal. Sementara anak kedua diberi nama Yakub

    Nabi Ishaq AS lahir di Hebron, kota Hebron adalah sebuah kota yang didiami suku Kan'an dan kelak kaum Kan'an inilah yang dijadikan alasan diutusnya Nabi Ishaq AS untuk menegakan agama Allah SWT. Orang Kan'an dikenal dengan masyarakat yang sama sekali tidak mengenal Allah SWT. Bersama dengan saudara seayahnya Nabi Ismail AS, Nabi Ishaq AS diutus oleh Allah SWT untuk meneruskan perjuangan dakwah ayahanda-nya. Dan setelah menginjak dewasa, Nabi Ibrahim AS tidak memberikan izin untuk menikah dengan wanita dari kaum Kan'an yang kala itu memang durhaka kepada Allah SWT dan sangat terasing dengan keluarga mereka. Maka dari itu suatu saat Nabi Ibrahim AS mengutus seorang pelayannya untuk pergi ke daerah Harran  Kepergian pelayan itu bertujuan untuk membawakan seorang perempuan dari saudara Ibrahim AS yang akan dijodohkan dengan Ishaq AS wanita tersebut bernama Rafqah binti Batu'il.

    Nabi Ishaq AS kemudian menikahi Rafqah pada usia kisaran 40 tahun, pernikahan tersebut berlangsung ketika Nabi Ibrahim AS masih hidup. Rafqah istri Nabi Ishaq  juga sempat mengalami hal yang sama seperti Siti Sarah sang ibu mertua, yakni tak juga kunjung mengandung. Mengikuti langkah sang ayah Nabi Ishaq AS kemudian memohon kepada Allah SWT agar segera diberikan keturunan. Al-hasil Nabi Ishaq AS memiliki anak yang kembar dan kedua anaknya laki-laki, keduanya diberi nama Ishhu atau Ish ini disebut-sebut sebagai nenek moyang yang melahirkan bangsa romawi sedangkan Yakub adalah seorang anak dari Ishaq dan cucu Ibrahim yang kelak mendapat tugas untuk melanjutkan perjuangan dakwah pendahulunya sebagai nabi dan rasul.

    Dari putera Ishaq ini nantinya yang akan melahirkan keturunan Bani Israil dan menurunkan Nabi dan Rasul, termasuk didalamnya Nabi Yusuf AS putra Yakub hingga Nabi Isa AS. Sedangkan yang terakhir terlahir dari keturunan Nabi Ismail AS, yakni Nabi Muhammad SAW 

Kisah Lengkap Cerita Nabi Muhammad SAW

  Nabi Muhammad SAW      Muhammad adalah seorang pemimpin agama, sosial, politik, dan penegak agama Islam. Menurut keyakinan umat Islam dia ...

Terpopuler